Wednesday, May 16, 2018

Review: Inez Cosmetics Suede Lip Color in Amethyst (07), Persian Violet (08), and Deep Purple (09)

inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


Baru-baru ini Inez Cosmetics meluncurkan produk terbarunya yaitu Suede Lip Color. Saya kurang tahu persisnya kapan, tapi kalo dilihat dari Instagramnya sih sekitar bulan Maret 2018. Masih baru banget yah. Sebenernya saya males nyobain produk yang masih baru karena nyari review-nya susah. Yaelah, beneran susah (ngomel sendiri). Mau nyoba kalo ngga baca review itu macam manggil abang-abang bakso malang, enak ga enak tetap harus beli karena udah terlanjur manggil. Tapi pas lihat pilihan warnanya, darah rasanya berdesir. Semuanya ada 9 warna yang menurut saya lumayan komplit dari warna kalem sampe warna bold. Kalo mau tau lebih lengkap mungkin bisa main-main ke akun Instagramnya @inezcosmetics yah temans.



inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


Kemasan Inez Cosmetics Suede Lip Color ini ternyata cuantekkk sekali, temans. Pas liat di layar HP kok keren, eh pas dilihat langsung ternyata lebih cuantekkk lagi. Botolnya itu terbuat dari plastik bening defrost dengan tulisan Inez berwarna gold. Tutupnya juga berwarna gold. Kotaknya berwarna silver mengkilat. Sebetulnya ada tambahan pengaman berupa plastik muka di dalamnya tapi lupa saya foto.

Di kotaknya ini tercantum jelas keterangan mengenai produk ini, dari bahan, shade, nomor BPOM, dan lain-lain tapi agak susah difoto karena silau. Kalau masih baru, kamu akan mendapati kotak ini dilapisi lagi dengan plastik. Untuk nomor BPOM dan tanggal kadaluarsa juga tercetak di bagian botolnya.

Rasanya pas lihat kemasan model begini tuh, puas banget. Nggak cuma bagus dilihat tapi juga informatif. Oh ya, kalo kamu bingung kenapa kemasan lip cream ini bukan biru, kayaknya itu karena ini termasuk dalam seri Inez 900, semacem sub varian yang lebih eksklusif, harganya juga lebih mahal. 


inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


Aplikatornya juga lumayan unik, bentuknya nggak doe-foot seperti kebanyakan lip cream, melainkan berbentuk bantalan pipih yang lentur, bisa ditekuk-tekuk. Jadi selain bisa mengangkat produk dari dalam botol dengan baik, juga berguna untuk mendapatkan hasil yang presisi. Panjang botolnya juga pas sih, nggak kepanjangan atau kependekan. Jadi panjang gagang aplikatornya juga pas.


inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review


Dari kesembilan warna yang tersedia, saya sengaja memilih warna Amethyst, Persian Violet, dan Deep Purple. Ketiga warna ini adalah turunan warna ungu yang bukan termasuk warna aman. Sengaja saya milih ketiga warna ini karena terus terang lipstik saya dengan warna nude, merah, dan pink itu udah banyak banget. Sampe luber saking banyaknya. Jadi ngapain juga saya beli warna yang itu lagi-itu lagi. Ini saya bukan mau pamer ya, cuma mau nyombong...

Sebelum bahas warnanya, info aja ya, saya rasa ini cukup penting, hasil dari lip cream ini matte semua yah, temans. Nggak tau kenapa pas saya swatch di bibir ini kok nggak kering-kering, padahal pas saya pakai untuk sehari-hari hasilnya matte. Mungkin karena saya ngolesnya kebanyakan. Yah, maklum, namanya juga demi mendapatkan hasil olesan yang paripurna lagi memukau.


inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review
Amethyst

AMETHYST adalah warna ungu pucat dengan sedikit tone abu-abu, masuk ke kategori cool tone. Meskipun warna muda, tapi ini bukan warna yang aman dipake. Lebih cocok buat yang kulitnya terang, itupun harus dandan dulu. Soalnya kalo dipake di bare face bakal keliatan pucat merana. Kenapa saya beli warna ini? Soalnya lucu.



inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review

Persian Violet


PERSIAN VIOLET adalah warna ungu kebiruan. Saya rasa deskripsi warna 'violet' sudah direalisasikan dengan tepat sekali oleh Inez. Warnanya lumayan terang dan nyentrik. Cocok dipake untuk banyak warna kulit.



inez-cosmetics-suede-lip-color-amethyst-07-persian-violet-08-deep-purple-09-review
Deep Purple

Sesuai namanya, DEEP PURPLE adalah warna ungu kebiruan yang gelap. Meskipun sama-sama ungu kebiruan tapi ini bukan 'kakaknya' Persian Violet, karena ungunya beda tipe. Kalo yang ini lebih kemerahan, jadi lebih kalem dibanding Persian Violet walaupun dia lebih gelap.


***


Untuk pigmentasi sih ngga perlu diragukan lagi, cukup sekali celup aja udah bisa nutup seluruh permukaan bibir. Untuk warna gelapnya yaitu Persian Violet dan Deep Purple sedikit susah diratain, tapi ini terjadi pada hampir pada semua lipstik ungu. Rata-rata emang susah aplikasinya. Tekstur lip cream ini lumayan kental juga dan ada aroma manisnya, kayak bau buah berry atau semacamnya. Ciri ini saya temukan di ketiga warna yang saya punya ini. 

Finishing lip cream ini adalah semi matte ya, atau soft matte. Dia tetap akan transfer walaupun nggak separah lipstik biasa. Jadi jangan mengharapkan hasil yang dead matte. Ketika baru dioles sih terasa ringan, enak lah dipake. Tapi seperti lip cream pada umumnya, produk ini so pasti bikin bibir kering. Jadi disaranin banget pakai pelembab bibir sebelumnya.

Untuk daya tahannya sih saya bilang lumayan bagus, seharian awet nempel di bibir saya. Cuma setelah dipakai makan makanan berminyak, di bagian dalamnya jadi agak mbrudul. Saya belum tahu gimana hasilnya kalau di-retouch karena saya jarang retouch lipstik. Ketiga warna ini juga meninggalkan stain yang cukup sadis, terutama warna Deep Purple, tak terkecuali warna Amethyst yang kalem.

Inez Cosmetics Suede Lip Color ini, kalo menurut info di Instagramnya, dijual dengan harga Rp. 90.000. Tapi saya beli di Shopee cuma Rp. 67.500 aja. Jadi saya rasa berapa harganya juga tergantung seller-nya. Asal jangan sampe kamu dapet yang harganya lebih mahal dari harga resmi. Itu namanya apes.





6 comments:

  1. Duh aduh prisan violetnya eksotis banget ya beb warnanya, kalau aku nggak punya lipstik warna2 ky gini, lipstikku warna aman semua hahaha

    ReplyDelete
  2. suka banget sama amethyst warnanya bikin ngier

    ReplyDelete
  3. Mau nanya apa tahan lama.. saya beli knp baru pakai langsung cpt pudar ya.. takutnya saya dikasih yg kw ma penjualnya.. thanks

    ReplyDelete

Hi! Thanks for reading my blog! Please leave your thought in the comment section. But please do not leave any spam/link as I will not approve it. Thanks and have a nice day!

Latest Post

First Impression: Evershine Moringa Series